
Siswa dan Siswi SMK Negeri 7 Buru yang akan diseleksi untuk mengikuti ajang Turnamen Multi Event di Kabupaten Buru, Selasa (15/4/2025)
NAMLEA, INVESTIGASIMALUKU. COM– Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 7 Buru siap mensukseskan Turnamen Multi Event antar pelajar tingkat SMA sederajat yang akan di selenggarakan tanggal 20 April 2025 di Kabupaten Buru.
Hal ini di sampaikan Ketua Panitia persiapan Turnamen Multi Event, Gubais Wali S.Pd saat di temui Investigasimaluku.com, Selasa (15/4/2025). Menurutnya, event tersebut diselenggarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buru.
“ Peserta didik yang ikut turnamen ini sudah kami seleksi sebaik mungkin sesuai minat dan bakat yang di miliki berdasarkan mata lomba yang di perlombakan, “ akui Gubais.
Gubais mengaku, siswa yang di seleksi harus sesuai dengan kemampuan yang di miliki dan tidak hanya sekedar turut meramaikan, karena ajang ini bertujuan untuk menunjukan skil dan mampu bersaing dengan sekolah lainya pada mata lomba tersebut.
“ Semua kelengkapan sudah kami siapkan seperti kostum olahraga serta menu makan dan minum peserta untuk mengikuti pelatihan lomba Atletik, Tenis meja, bola volly putra-putri, futsal dan lain lain, “ katanya.
Dia menambahkan, peserta yang akan dinyatakan lulus seleksi nanti, di harapkan bisa membawa nama baik sekolah SMK 7 dengan menjuarai beberapa mata lomba.
“ Kalian harus punya semangat untuk menunjukan kemampuan serta skil sehingga bisa meraih juara untuk SMKN 7 Buru, “ ucap Gubais kepada siswa saat apel di sekolah.
Sementara itu, Kepala SMKN 7 Buru, Nasir Hadi S.Pd, M.Pd yang dimintai tenggapannya mengatakan, pihaknya akan siap mensukseskan Turnamen Multi Event yang diselenggarakan Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buru.
Nasir menuturkan, untuk biaya pendaftaran bagi semua peserta mata lomba dalam event tersebut ditanggung oleh pihak sekolah.
“ Kami menyambut baik dan siap untuk mensukseskan ajang dimaksud. Peserta kami siap untuk mengikuti semua mata lomba. Harapannya mereka bisa menjuarai semua lomba, “ kata Nasir. (IM-02)